2012

Welcome 2012, SIAP ONLINE siap Dengan Fitur Baru

Di tahun baru 2012, salah satu layanan yang diberikan oleh PT. Telkom Indonesia untuk dunia pendidikan melalui pemanfaatan teknologi informasi yang tepat guna, yakni SIAP ONLINE mengalami beberapa perubahan. Apa saja itu? SIAP ONLINE kini memiliki fitur baru. 
  •  SIAP ONLINE siap dengan antar muka baru. SIAP ONLINE tampil dengan skema baru demi terwujudnya SIAP ONLINE sebagai Social Network Enterprise for Education di Indonesia. Perubahan itu diantaranya adalah: 
  1. portal 
  2. profil 
  3. global menu
Tampilan terbaru akan disajikan dalam bentuk portal layanan yang terintergrasi disertai pengelompokan layanan berdasarkan katagori untuk memberikan kemudahan akses dan pengoperasian bagi anda.
  • Untuk memenuhi kebutuhan pengguna, tanggal 2 Januari 2011, SIAP ONLINE memiliki fitur baru. Fitur itu dapat dipakai untuk menambahkan data guru dan siswa menggunakan fasilitas upload/unggah Excel. Anda dapat melakukan unggah basis data Siswa dan Tenaga Kependidikan berbasis Excel.
  • Sekolah dapat mendokumentasikan laporan BOS (Bantuan Operasional Sekolah) dengan cara mengunggah laporan BOS pada SIAP Sekolah. SIAP ONLINE telah menyediakan format laporan BOS, hal ini dilakukan untuk menyeragamkan format laporan BOS sehingga baik pihak sekolah maupun dinas tidak kesulitan dalam membuat dokumentasi BOS. 
Untuk mewujudkan hal tersebut, akan dilakukan maintenance pada tanggal 31 Desember 2011 - 1 Januari 2012. Layanan SIAP ONLINE akan kembali dapat diakses pada tanggal 2 Januari 2012 pukul 00.01 WIB. Terima kasih atas kepercayaan Anda menggunakan SIAP ONLINE, mohon maaf atas ketidaknyamanan ini. 
 

Read More......
Comments
0 Comments